Online Shop Terpercaya di Instagram


Sebagai guru di sekolah asrama, saya jarang sekali punya waktu untuk keluar rumah. Untuk acara penting saja sulit mau curi waktunya, apalagi cuma sekadar jalan-jalan atau cuci mata. Hanya bisa dalam mimpi deh. Jadwal di asrama sebenarnya tidak terlalu padat, tapi karena keterbatasan saya yang nggak bisa bawa motor ini dan suami yang nggak ngasih izin untuk pergi sendiri jadilah saya selalu stay di asrama all day everyday. Untungnya sih saya juga bukan termasuk orang yang suka keluar rumah untuk urusan yang tidak jelas.

Karena nggak bisa ke mana-mana itu, saya sering sekali belanja online untuk keperluan sehari-hari. Biasanya saya belanja di Lazada untuk beli kebutuhan anak-anak, seperti detergent, popok, dan lain-lain. Selain bisa COD, belanja di Lazada juga bebas ongkos kirim dan biasanya harganya lebih murah daripada kalau beli di supermarket. Sayangnya di Lazada saya nggak bisa menemukan seller yang menjual baju sesuai dengan keinginan saya. Saya pernah mencoba mencari seller/supplier gamis di Shopee, tapi ternyata kebanyakan seller/supplier di Shopee adalah penjual yang memakai foto orang lain untuk jualannya. Saya jadi kurang sreg kalau mau belanja ke orang yang nggak jujur begitu. Walaupun kwalitas barangnya bagus tapi kalau cara dagangnya nggak benar kan nggak bagus juga ya?

Kalau untuk beli baju, biasanya saya carinya di Instagram. Alhamdulillah sampai saat ini saya tidak pernah tertipu selama berbelanja online di Instagram. Dan karena banyak teman-teman sesama guru di sekolah yang bertanya kepada saya "biasanya beli gamisnya di mana sih?" maka saya jadi punya ide untuk berbagi juga di blog. Siapa tahu ada yang lagi bingung mau beli baju tapi takut ketipu. Di postingan ini, saya ingin berbagi informasi tentang beberapa online shop di Instagram yang menjual gamis untuk muslimah. Insyaallah semuanya trusted, karena saya sendiri sudah pernah belanja di situ. Bahkan adik saya juga jadi reseller dari beberapa online shop itu. Oiya, saya memberi informasi ini bukan karena dibayar ya, tapi karena memang saya percaya bahwa online shop ini benar-benar bagus.

1. @HijabAlila / @kataloghijabalila 

Kenal Ustadz Felix Y Siauw? Nah, Hijab Alila ini adalah clothing line produksi dari istri beliau. Selain menjual gamis, +Hijab Alila juga menjual khimar/kerudung. Bahan yang digunakan selain tidak menerawang juga tidak berat dipakai, tidak njeplak di badan dan yang paling penting harganya yang terjangkau. Hijab Alila biasanya membandrol produk gamisnya dengan harga berkisar 200ribuan saja.

Selain di Instagram, Hijab Alila juga punya akun google plus dan toko online. Kalian bisa cek ketersediaan produk di akun @kataloghijabalila . Sementara akun @hijabalila biasanya berisi poster-poster tausiyah yang bermanfaat. Di follow saja, insyaallah bermanfaat. Satu lagi yang saya suka dari online shop ini, akunnya tidak digembok :D

2. @Hijabsallyheart

Online shop lain yang memproduksi gamis kwalitas bagus dengan harga murah adalah @hijabsallyheart. Sama seperti hijab alila, hijabsallyheart juga punya toko online. Bukan hanya menjual gamis, hijabsallyheart juga memproduksi sepatu. Ownernya adalah penulis dari buku Diary Sally dan beliau sering membagi kisah-kisah inspiratif di akun +Ukhti Sally @ukhtisally.



Kalau mau cari gamis untuk pesta, saya rekomendasikan brand FLH. Selain bagus, harga gamisnya juga murah-murah. Online shop yang berbasis di Solo ini punya banyak sekali koleksi gamis yang cocok untuk dipakai kondangan atau sehari-hari. Model gamisnya lebar-lebar cocok buat kalian yang suka gamis jenis umbrella.



Ini akun paling recommended. Produk pertama yang saya beli dari akun ini adalah gamis berbahan woolpeach ketika hamil anak pertama, dan sampai sekarang gamisnya masih bagus. Produk-produk keluarannya biasanya satu set dengan khimar, kadang dikasih free niqab juga.



Kalau ingin beli gamis dengan bahan dan jahitan kwalitas butik belilah di +Hijabsalaam. Karena produksi rumahan dengan desain eksklusif, kita harus tunggu sekitar 3-4 pekan sampai gamis harapan kita dikirim. Tapi penantian itu sepadan kok dengan hasil produknya yang juara :) Adik saya pesan wedding dress di sini ketika menikah bulan Juli yang lalu.

Sebenarnya masih ada banyak online shop yang terpercaya dengan produk buatan sendiri. Kalau kalian mau tahu, bisa lihat list following di akun Instagram saya. Insyaallah semua akun online shop yang saya follow itu trusted semua. Kalau kalian punya online shop langganan yang produknya bagus, boleh share di komen ya. Siapa tahu bisa jadi referensi buat saya kalau ingin belanja. :)

Post a Comment

0 Comments