Pernah nggak pergi ke suatu tempat dan ternyata lupa membawa charger? Saya pernah. Pada waktu itu sedang ada acara yang lumayan lama -kurang lebih 4 jam- dan kebetulan saya juga nggak punya powerbank, jadi memang kalau ke mana-mana selalu mengandalkan charger untuk menyambung nyawa smartphone. Sedihnya lagi, saya selalu memakai jasa taksi online untuk bepergian sementara smartphone saya sudah nggak sanggup bertahan bahkan untuk sekadar mengirim SMS. Alhamdulillah waktu itu ada teman yang mau memesankan taksi supaya saya bisa pulang. Sejak saat itu, saya jadi lebih perhatian sama smartphone kalau sedang bepergian. Sebentar-sebentar cek HP, khawatir baterainya habis tanpa saya tahu. Repotnya lagi adalah saat charger sudah bawa tapi colokan yang nggak ada. Rasanya mau segera pulang saat itu juga. 😆
Alasan saya nggak punya powerbank sebenarnya sederhana; karena saya lebih sering di rumah daripada keluarnya. Dalam sepekan mungkin hanya 2 atau 3 kali saya keluar rumah. Sementara kalau di rumah saya selalu bisa andalkan charger untuk menjaga smartphone saya tetap menyala. Tapi sejak kejadian #lupacharger itu saya jadi sering browsing dan cari-cari smartphone yang baterainya tahan lama, siapa tahu ada yang cocok di kantong dan berkwalitas.
Beberapa hari yang lalu, tepatnya waktu harbolnas kemarin saya melihat ada banyak sekali promo diskon di Lazada. Salah satunya promo smartphone Infinix Note 4. Terus terang saya juga belum lama mendengar tentang brand ini, apalagi sekarang banyak sekali smartphone keluaran negeri Tiongkok di tanah air. Karena penasaran dengan harganya yang terjangkau saya mulai cari tahu lebih banyak tentang produk ini. Ternyata banyak fiturnya yang sangat pas dengan kebutuhan saya.
LAYAR LEBAR
Setiap kali membeli smartphone -3 kali kehilangan 😁- saya selalu menanyakan lebar layar. Buat saya, layar yang lebar itu mempermudah untuk mengoperasikan smartphone. Selain itu, saya juga jadi lebih nyaman ketika sedang berlama-lama browsing karena ukuran gambar yang lebih besar membuatnya terlihat lebih jelas. Infinix Note 4 ini memiliki ukuran layar 5.7" yang menurut saya cukup pas untuk digenggam. Kwalitas gambarnya juga bagus. Nggak kalah dengan smartphone sejenis yang sekelas dengannya.
Zaman sekarang siapa sih yang nggak doyan selfie? Saya 😄 Tapi walaupun nggak terlalu suka selfie, saya tetap butuh kamera bagus untuk keperluan foto produk dagangan atau dokumentasi kegiatan. Jadi otomatis kamera yang bagus sangat urgen buat saya. Sepengalaman saya, smartphone dengan kamera beresolusi 13MP itu sudah sangat bagus untuk membuat video HD. Apalagi hanya untuk sekadar foto. Yang membuat Infinix Note 4 ini lebih istimewa adalah kamera depannya yang beresolusi 8MP. Yang maniak selfie pasti langsung penasaran.
Ini yang sekarang jadi poin paling penting. Sudah bukan rahasia lagi bahwa makin besar kapasitas smartphone maka akan semakin boros baterainya. Apalagi kalau kita memang biasa menggunakan smartphone untuk beraktifitas berat seperti browsing internet atau mendengarkan musik. Dijamin nggak sampai sehari pasti icon baterai sudah jadi merah warnanya.
Untuk mengatasi itu, Infinix Note 4 sudah dibekali dengan baterai besar 4300 mAh yang didukung XPower supaya memaksimalkan waktu siaganya sampai 2 hari untuk pemakaian wajar. Untuk pemakaian berat, Infinix Note 4 bisa bertahan selama 1,5 hari. Selain itu smartphone ini juga punya teknologi XCharge, sehingga misalnya kondisi baterai dalam keadaan kosong, hanya butuh waktu 30 menit untuk mengisinya menjadi 45%. Dan kalau sedang offline, kita bisa melakukan panggilan sampai 2 jam atau memutar musik selama 6 jam dengan waktu pengisian daya selama 5 menit.
Selain tiga hal di atas yang menjadi sorotan utama saya, masih banyak fitur dan keunggulan lain dari Infinix Note 4 ini. Diantaranya fitur keamanan fingerprint sensor yang ada pada bagian depan di bawah layar. Memori internalnya juga cukup besar yaitu 32GB dengan dukungan RAM 3GB. Menurut saya dengan kapasitas itu, Infinix Note 4 akan sangat mudah untuk dipakai multitasking. Terlebih dengan koneksi internet 4G LTE yang sekarang sudah jadi kebutuhan wajib hampir semua orang.
Oiya, Infinix Note 4 juga punya teknologi pendingin suhu untuk mengatur agar smartphone nggak over heating selama pemakaian. Dengan teknologi ini, suhu smartphone akan tetap terjaga pada batasan normal. Sistem operasi yang dipakai Infinix Note 4 adalah Android N. dan Multi-Windows yang memudahkan kita kalau mau mengakses dua aplikasi bersamaan menggunakan tampilan split-screen.
Harga yang dibanderol untuk smartphone ini menurut saya termasuk kategori yang masuk akal. Dengan fitur dan keunggulan yang banyak, Infinix Note 4 dihargai Rp. 2.049.000,-. Tapi selama promo diskon Lazada sejak tanggal 11 November kemarin, kita bisa mendapatkan produk ini dengan harga lebih murah. Mumpung lagi diskon nih, yuk beli sekarang. Promo #superdiskon ini akan berakhir tanggal 12 Desember nanti.
tag: #lupacharger #superdiskon #ceritainfinix
0 Comments